Skip to main content

Kembang Zaman

Kembang-kembang zaman.

Seorang muda memenungi hati, sedang matanya menatap hampa pada layar kaca yang coba menghibur dirinya. Ketika itu mega-mega terselubung sutra biru di kedalaman kencana hatinya. Dari langitnya turunlah beratus melati putih, bagai salju turun ke bumi hingga putihlah seluruh mukanya. Kemudian ia rasakan dingin yang menghunjam relung-relung mimpinya.

Dalam kedinginan, aku nyatakan cintaku padamu, wahai gadis yang memiliki wajah sejuta bidadari. Menebar harum semerbak melati-melati diselubung cahaya yang memekarkan kembang-kembang zaman.

Aku mengasihinya dengan cinta yang runtuhkan langit-langit keangkuhan masa. Laksana bidadari yang merenggut nafas abadi kehidupan dan melepas kelelahan perjalanan maut jiwa yang mati.

Aku mencintaimu, gadis dengan biduri indah di rambut.

Biuskan aku oleh keharuman budimu, yang melayangkan aku ke langit tujuh dan hempaskan aku ke buaian kasih abadi. Hilangkan akalku oleh keindahan rupa manismu yang datangkan lebah pengisap madu, pemberi kehidupan kembang-kembang zaman. Kemerduan helaan nafasnya membangkitkan kekuatan roh bagi pelaut untuk menenangkan gejolak badai samudra.

Aku jatuh hati padamu, gadis dengan bibir indah tersenyum.

Sentuhlah jiwaku dengan kehangatan kasih jiwamu, yang abadikan roh-roh yang saling mencinta. Lalu datang dan peluklah diriku dengan kerinduanmu. Kalbu keheningan malam sunyi yang bisu, mengelukan lidahku dan menjadikan ungkapan perasaanku terepenjara jauh di dasar kepiluan hatiku.

Aku mencintaimu, dari dalam dasar hatiku yang meluas bagai samudra tak bertepi.

Yang memberiku matahati yang bersinar lebih suci dari keangkuhan matahari di atas sana. Cinta yang ringankan bebanku kala melangkah jauh, serta beningkan mataku ketika rohku memandang keindahan kembang-kembang zaman.

Dan cintaku padamu,

Bagai rama-rama mencari jalan ke relung kasih jiwamu dikala malam dengan sinarnya yang terangi kegelapan dan membuat rembulan tersipu malu di peraduannya,

Seperti penari di lantai dansa yang memberikan kebahagiaan bagi penikmatnya,
Tiada lebih indah dari syair pujangga yang tengah dilanda asmara,
Tak lebih harum dari wewangian surgawi para malaikat,
Tak lebih baik dari mereka yang mengumbar cintanya dan membagi-bagi anugerah kenikmatan tubuh bagi yang menyukainya.

Cintaku padamu, wahai gadis yang bukan kasihku,
Hanyalah kebodohan yang meracuni hidup manusia,
Kesederhanaan yang memuliakan kembang-kembang zaman,
Dan memberi kebebasan jiwaku dari belenggu kekeringan hatiku, Aku terbakar oleh cintamu dan,

Aku mencintaimu,
Tiada kurang, tiada berlebih.

Comments

Popular posts from this blog

Kapitalisasi Perguruan Tinggi: Pendidikan dan Profesi Tanpa Masa Depan

 [draft]  Logika kapitalisnya kira2 begini: ada tren PTSpts menurunkan std renumerasi dosen, tp std gelar naik ke S3. Lalu, dengan Negara mensubsidi konon kesejahteraan dosen melalui insentif jafung, serdos, dan hibah2 riset, abdimas, maka dgn jaminan dosen2 S2/S3, maka PTSpts menaikkan std intake spp, namun...Renumerasi pokok dosen diturunkan, dgn logika dosen2 mengurus administrasi dan memenuhi syarat2 BKD PAK dsbnya, akan mendapatkan insentif2 tsb diatas. Sehingga menghemat pengeluaran2 utk menggaji dosen2.Kita belum bicara soal kapitalisasi dan dominasi scopus indeksasi jurnal. Indonesia yg begitu besar dan luas, mungkin bakal kalah rankingnya QS, dll ,  sekejap lagi dgn Brunei.

ketika seseorang tiada berdaya

Ketika orang tak berdaya, dan ia tak punya tempat untuk berpaling memohon pertolongan, sedangkan hatinya t’lah melupakan Sang Khaliq maka kekerasan adalah jalan pintas untuk membalas. Ketika pertolongan yang diharapkan tak kunjung tiba sedangkan jiwa seseorang itu tak mampu lagi menarik hikmah dari kejadian yang menimpa dirinya, maka sekali lagi kekerasan adalah jalan pintasnya. Si Miskin yang miskin harta sekaligus miskin jiwanya berjumpa dengan Si Kaya yang kaya harta tapi miskin jiwanya seperti Si Miskin. Si Miskin berburuk sangka, demikian pula Si Kaya berburuk sangka pula. Si Miskin karena kemiskinannya berpikir Si Kaya-lah penyebab kemiskinan-kemiskinan di dunia. Si Miskin yang karena kemiskinannya kurang makan ditambah pula miskin jiwanya pada akhirnya menjadi bermalas-malasan. Sedangkan Si Kaya karena kesuksesannya menjadi lahap makan tak kenyang-kenyang, enak kurang enak, sedap kurang sedap, sementara jiwanya tetap kosong kelaparan pada akhirnya menjadi bermalas-malasan ju

Osamu Tezuka and The Heart of Manga

Pada awalnya di Jepang, komik secara umum di kenal dalam dua bentuk, yaitu ‘manga’ dan ‘gekiga’. Manga sebagai model komik yang mendapat pengaruh dari masuknya kartun-kartun eropa dan amerika generasi awal, yang muncul terlebih dahulu menjadi sedemikian populernya sehingga menjadi role model dalam membuat komik. Kemapanan ini menimbulkan pergerakan dari pinggiran, anak-anak muda banyak yang menginginkan perubahan dan mencari bentuk-bentuk baru. Muncullah ‘gekiga’ yang secara harfiah bertolak belakang dengan ‘manga’ secara umum pada masa itu. Gekiga mengambil sudut pandang realisme-sosial yang menggunakan pendekatan yang lebih dramatis dan moody, tetapi biasanya penuh aksi laga yang menyangkut kondisi masyarakat pinggiran yang keras. Begitulah sekilas tentang ‘manga’ dan ‘gekiga’ sebagai rival yang saling menyeimbangkan, sebelum akhirnya muncul sebuah nama yang secara tak langsung menyatukan kualitas kedua bentuk komik Jepang tersebut, yaitu Osamu Tezuka, sang ‘Manga no Kamisama’ atau ‘